Midtou – Pada perdagangan hari terakhir, Jumat (10/5/2024) harga emas spot naik 0,61% menjadi US $2,360,14 per troy ons. Sementara kinerja sepekan naik 2,55%.
Lonjakan pembelian emas sebagian besar mendorong harga emas, namun data tenaga kerja minggu lalu dan data klaim pengangguran awal pada hari Kamis memberikan dukungan, kata Phillip Streible, kepala strategi pasar di Blue Line Futures.
Harga emas dunia pada pekan ini naik tajam setelah melewati pekan yang penuh volatilitas. Kenaikan ini merupakan yang pertama setelah penurunan dua minggu beruntun.
“Kekhawatiran mengenai situasi ketenagakerjaan sering kali menjadi hambatan pertama dalam perekonomian dan dapat mendorong penurunan suku bunga pertama The Fed,” tambah Streible.
Departemen Tenaga Kerja merilis klaim awal tunjangan pengangguran Amerika Serikat meningkat 22.000 menjadi 231.000 yang untuk pekan yang berakhir pada 4 Mei 2024. Jumlah tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan jumlah klaim pengangguran pekan sebelumnya yakni sebesar 215.000.
BACA JUGA NEWS LAINNYA DI MIDTOU NEWS
Kenaikan jumlah klaim pengangguran ini turut menjaga ekspektasi terjadi penurunan suku bunga bank sentral Amerika Serikat The Federal Reserve atau The Fed minimal sekali pada tahun ini.
Pasar keuangan memperkirakan bank sentral Amerika Serikat akan mulai mengurangi suku bunga pada September.
Suku bunga yang lebih rendah umumnya cenderung meningkatkan daya tarik emas batangan karena tidak memberikan bunga.
Investor kini menantikan data indeks harga produsen dan indeks harga konsumen Amerika Serikat yang akan dirilis minggu depan, yang keduanya dapat berdampak signifikan pada harga emas dan perak.
“Jika kita mendapatkan data inflasi yang panas atau bahkan data inflasi yang hangat minggu depan, hal itu akan menghilangkan anggapan bahwa The Fed mungkin dapat menurunkan suku bunga secepatnya pada bulan September,” kata Jim Wyckoff, analis pasar senior di Kitco.
Sementara itu, harga emas dalam negeri yang hampir mencapai rekor tertinggi menghambat permintaan emas fisik di India, konsumen terbesar kedua di dunia, selama festival besar.
Sumber : cnbc indonesia
Midtou | Website Midtou Cabang Lampung
Midtou | News Product Midtou
